SMS Banking Mandiri, Cara Mudah Cek Saldo Bank Mandiri

SMS Banking Mandiri - Berbagai fitur berguna dapat dinikmati nasabah Bank Mandiri bila mereka menggunakan SMS Banking Mandiri. Anda bisa cek saldo bank Mandiri anda, mengecek 5 transaksi paling akhir, mentransfer uang, membayar aneka tagihan, mengisi ulang pulsa, dan fitur berguna lain. SMS Banking mandiri sangat efisien karena cukup dengan mengirim SMS menggunakan berbagai tipe hape.
SMS Banking Mandiri, kode bank mandiri, transfer ke bank lain,telkomsel,transfer antar bank,isi pulsa,cara sms banking mandiri,sms banking mandiri syariah,bayar kartu kredit,
Baca juga : Kode Bank Mandiri : 008

Agar dapat menggunakan fitur SMS Banking Mandiri, pertama nasabah harus mendaftar terlebih dulu lewat mesin ATM Mandiri. Sisipkan kartu ATM dan klik opsi 'bahasa Indonesia' ketikkan PIN kemudian tekan 'Benar'. Klik pilihan 'Registrasi eBanking' dan kemudian 'SMS Banking'. Tahap berikutnya adalah mengetikkan nomer ponsel yang hendak digunakan serta buat PIN SMS Banking Mandiri sebanyak 6 digit.

Bila tahap pendaftaran sukses maka akan keluar print out yang menyatakan bahwa pendaftaran yang anda lakukan berhasil. Anda sudah bisa menggunakan fitur SMS Banking Mandiri namun sebatas untuk cek saldo bank Mandiri. Supaya semua fitur dapat digunakan seperti mentransfer uang, melakukan pembayaran serta macam-macam pembelian maka anda mesti mengurusnya ke Bank Mandiri terdekat untuk meminta aktifasi semua fitur SMS banking yang tersedia.

Beberapa format penulisan SMS banking Mandiri seperti untuk mengecek saldo dan transaksi lain bisa dilihat dari contoh di bawah ini :
   
- Cek saldo bank Mandiri, format pesannya : SAL<spasi>rek sendiri<spasi>PIN misalnya : SAL 1 123456

- Cek mutasi rekening, format pesannya : TRN<spasi>1<spasi>PIN misalnya : TRN 1 123456

- Transfer ke rekening sendiri, format pesannya : TRS<spasi>rek sendiri 1<spasi>rek sendiri 2<spasi>Jumlah<spasi>PIN misalnya : TRS 1 2 50000 123456.

- Transfer ke rekening tujuan lain, format pesannya : TRT<spasi>rek sendiri 1<spasi>rek lain<spasi>Jumlah<spasi>PIN misalnya : TRT 1 1 50000 123456.

- Mengecek 5 transaksi terakhir, format pesannya : TRN<spasi>rek sendiri<spasi>PIN misalnya : TRN 1 123456

- Mengubah PIN, format pesannya : PIN<spasi>PIN Lama<spasi>PIN Baru<spasi>PIN baru. Misalnya : PIN 123456 998877 998877.

Untuk satu kali melakukan transaksi SMS banking maka nasabah akan dikenakan biaya Rp.500 di luar biaya SMS. Cara cek saldo bank Mandiri lainnya adalah memanfaatkan layanan Mandiri Internet Banking. Cara registrasinya hampir sama dengan pendaftaran SMS banking yaitu menggunakan ATM. Setelah mendapatkan UserID dan password anda dapat mengakses website internet banking Mandiri dengan alamat https://ib.bankmandiri.co.id/retail/Login.do?action=form&lang=in_ID. Token harus digunakan jika ingin melakukan transfer uang, membeli pulsa, membayar tagihan dan lain-lain. Token bisa diminta pada kantor cabang Bank Mandiri.